Mulai tahun ajaran 2020/2021 Poltekkes Tasikmalaya mulai menerapkan sistem uang kuliah tunggal (UKT) dengan besaran yang sama tiap semester.
Tahun-tahun sebelumnya para mahasiswa baru dikenakan uang pangkal atau Dana Pengembangan Pendidikan (DPP) juga ada biaya seragam, jaket almet, pengenalan program studi mahasiswa dan lain-lain.
Namun harus diakui secara akumulatif bisa saja besaran yang dibayarkan tidak berbeda jauh atau bahkan lebih besar dibandingkan dengan tahun lalu. Dikarenakan SPP per semester yang dibayarkan dengan sistem non-UKT jumlahnya lebih rendah.
Sebagai contoh prodi D III Keperawatan pada TA 2019/2020 total biaya untuk registrasi mahasiswa baru mencapai Rp 11.225.000, namun SPP yang dibayarkan hanya Rp 2.700.000 per semester.
Sedangkan tahun ini besarnya UKT per semester untuk D III Keperawatan mencapai 4.600.000. Sehingga jika dihitung secara detail, ternyata jumlah akumulasi untuk sistem UKT lebih besar meski bedanya tidak terlalu jauh.
Jadi memang sistem UKT Poltekkes tujuan utamanya adalah untuk menyerdahanakan pembayaran, karena dalam sistem UKT seperti yang dianut PTN ada pengelompokan berdasarkan kemampuan orang tua (ada unsur keadilan).
Namun terdapat mekanisme keringanan biaya di Poltekkes, biasanya melalui jalur GAKIN.
Biaya kuliah atau UKT Poltekkes Tasikmalaya besarannya bervariasi tergantung program studi, berikuf daftarnya:
No | Program Studi | UKT Per Semester |
---|---|---|
1 | D III Keperawatan | Rp.4.600.000 |
2 | Profesi Ners (10 Semester) | Rp.6.100.000 |
3 | D III Kebidanan | Rp.5.100.000 |
4 | Profesi Bidan (10 Semester) | Rp.6.900.000 |
5 | D III Kesehatan Gigi | Rp.3.800.000 |
6 | D IV Terapi Gigi | Rp.4.700.000 |
7 | D III Gizi | Rp.4.300.000 |
8 | D III Rekam Medis dan Informasi Kesehatan |
Rp.4.300.000 |
9 | D III Farmasi | Rp.4.200.000 |
Besaran UKT di atas berlaku untuk Prodi yang berlokasi di Tasikmalaya maupun Cirebon. Seperti diketahui dalam sejarahnya Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya merupakan gabungan 3 Akademi yang ada di Tasikmalaya dan 2 Akademi di Cirebon.
Lokasi Poltekkes Tasikmalaya
Program Studi / Jurusan | Alamat Kampus |
---|---|
Jurusan Keperawatan | |
Prodi D III Keperawatan Tasikmalaya | Jl. Cilolohan No.35 Kota Tasikmalaya |
Prodi D III Keperawatan Cirebon | Jl. Pemuda No.38 Kota Cirebon |
Profesi Ners (10 Semester) | Jl. Cilolohan No.35 Kota Tasikmalaya |
Jurusan Kebidanan | |
Prodi D III Kebidanan Tasikmalaya | Jl. Cilolohan No.35 Kota Tasikmalaya |
Prodi D III Kebidanan Cirebon | Jl. Pemuda No.38 Kota Cirebon |
Profesi Bidan (10 Semester) | Jl. Cilolohan No.35 Kota Tasikmalaya |
Jurusan Kesehatan Gigi | |
Prodi D III Kesehatan Gigi Tasikmalaya | Jl.Tamansari No.210 Kota Tasikmalaya |
Prodi D IV Terapi Gigi Tasikmalaya | Jl.Tamansari No.210 Kota Tasikmalaya |
Jurusan Gizi | |
Prodi D III Gizi Tasikmalaya | Jl. Cilolohan No.35 Kota Tasikmalaya |
Prodi D III Gizi Cirebon | Jl. Ks.Tubun No.52 Kota Cirebon |
Jurusan Rekam Medis dan Informasi Kesehatan (RMIK) | |
Prodi D III RMIK Tasikmalaya | Jl. Cilolohan No.35 Kota Tasikmalaya |
Prodi D III RMIK Cirebon | Jl. Pemuda No.38 Kota Cirebon |
Jurusan Farmasi | |
Prodi D III Farmasi Tasikmalaya | Jl. Cilolohan No.35 Kota Tasikmalaya |
Eka Wanda Prasastia says
kira kira untuk tahun ini uang pendaftaran D III keperawatan berapa ya?